My Life Journey :

Mencari Pilihan Terbaik..



Bismillahirrahmanirrahim..

InshaAllah, tanggal 30 Mei nanti, saya akan menetapkan pilihan final jurusan yang akan saya ambil.
Sungguh, meskipun pilihan yang kau hadapi tidaklah banyak, memutuskan pilihan untuk masa depan bukan perkara yang mudah.  Hampir sebulan yang lalu, empat pilihan yang ada tereduksi menjadi dua pilihan, T. Geofisika dan T. Perminyakan.

Dengan keputusan yang berat,
T. Pertambangan yang sempat menjadi dambaan, gugur dengan pertimbangan jika nantinya saya telah berkeluarga.
T. Metalurgi yang menjadi idaman, gugur dengan pertimbangan dasar ilmu kimia yang harus kuat hehe

Alhamdulillah, ketika Istikharah menjadi jembatan awal meminta petunjukNya, Allah merespon dengan jawaban yang sama. Dalam proses menyaring dua pilihan yang tersisa ini, dengan cara yang sama pula, Allah kembali memberi petunjuk. Meskipun masih samar-samar, jawaban yang saya terima adalah T. Geofisika. Sungguh diluar dugaan, karena masih ada keinginan untuk menaruh hati pada pilihan yang lain..

Namun satu hal yang pasti, sebaik-baik rencana datangnya hanya dari Allah azza wa jalla.
“Dan berencanalah kalian, Allah membuat rencana. Dan Allah sebaik-baik perencana.” (Ali Imran: 54)
Untuk menambah keyakinan, setelah saling bertukar pikiran dengan orangtua, Alhamdulillah, beliau-beliau dengan mantapnya mendukung sepenuh hati serta membekali saya dengan pesan-pesan hidup dan agama, "Sing sugih ki gusti Allah, Mas".  

“Keridhoaan Allah itu terletak pada keridhoan orang tua, dan murka Allah itu terletak pada murka orang tua.” ( H.R.At-Tirmidzi)

Entah apa skenario yang hendak Allah berikan pada saya. Namun satu hal yang pasti, sebaik-baiknya rencana datangnya hanya dari-Nya. Ketika jiwa ini ragu untuk memilih, ketika hati ini berat untuk menetapkan pilihan, apakah kau rela masa depanmu kau pertaruhkan? Astagfirullah..

“Ya Allah, sesungguhnya aku meminta pilihan yang tepat kepa-da-Mu dengan ilmu pengetahuan-Mu dan aku mohon kekuasaan-Mu (untuk mengatasi persoalanku) dengan kemahakuasaan-Mu. Aku mohon kepada-Mu sesuatu dari anugerah-Mu Yang Maha-agung, sesungguhnya Engkau Mahakuasa sedang aku tidak kua-sa. Engkau mengetahui sedang aku tidak mengetahui dan Eng-kau adalah Maha Mengetahui hal yang ghaib. Ya Allah, apabila Engkau mengetahui bahwa urusan ini (di sini, orang yang mem-punyai hajat hendaknya menyebutkan persoalannya) adalah baik untuk agamaku, kehidupanku, dan akibatnya terhadap diriku, di dunia atau akhirat, maka taqdirkanlah untukku, mudahkan jalannya, kemudian berilah berkah. Akan tetapi apabila Engkau mengetahui bahwa persoalan ini berbahaya bagiku dalam agama, kehidupanku dan akibatnya terhadap diriku, maka jauhkanlah persoalan tersebut dariku dan jauhkanlah aku darinya, taqdirkan kebaikan untukku di mana pun ia berada, kemudian berilah kerelaan-Mu kepadaku” (HR. al-Bukhari)

Aamiin3x ya Rabbal 'alamin....



Renungan Ibu Tentang Ayah

ayah_anak
Anakku…
Memang ayah tak mengandungmu,
Tapi darahnya mengalir didarahmu.
Darinya kau diwarisi kedermawanan & kerendahan hati. Serta namanya…
Memang ayah tak melahirkanmu,tapi suaranya-lah yang pertama mengantarkanmu pada Tauhid ketika
kau lahir…
Memang ayah tak menyusuimu,
Tapi dari keringatnyalah setiap suapan yang menjadi air susumu…
Nak…
Ayah memang tak menjagaimu setiap saat,
Tapi tahukah kau dalam do’anya tak pernah terlupa namamu disebutnya…
Tangisan ayah mungkin tak pernah kau dengar karena dia ingin terlihat kuat agar kau tak ragu untuk berlindung di lengannya dan dadanya ketika merasa tak aman…
Pelukan ayahmu mungkin tak sehangat dan seerat bunda karena kecintaannya dia takut tak sanggup melepaskanmu…
Dia ingin kau mandiri agar ketika kami tiada kau sanggup menghadapi semua sendiri…
Jauh didalam hatinya dia hanya ingin mampu membanggakanmu di mata Rasulullah, menjadi penolong di Padang Mahsyar serta menjadi hijab dari api neraka..
Bunda hanya ingin kau tahu nak…
bahwa…
Cinta ayah kepadamu sama besarnya spt cinta bunda…
Berbahagialah yang masih punya ayah…
Dalam Hadist disampaikan, bahwa Rasulullah bersabda :
“Jagalah selalu kecintaan dari ayahmu dan janganlah engkau memutuskannya, karena yang demikian itu akan membuat Allah Ta’ala memadamkan cahaya dari hidupmu” (HR. Bukhari)
Anakku…
Jadi didirinya juga terdapat surga bagimu. Maka hormati dan sayangi ayahmu… Karena Bunda adalah tulang rusuk-nya….


Cukup Dengan Menghargai

"Karena tiada hidup tanpa perjuangan, dan tiada perjuangan tanpa pengorbanan."     
         Kadang merasa bingung,  pengorbanan itu apa? apakah saat ini pengorbanan masih bernilai? kalopun masih, pengorbanan itu buat apa? buat mereka2 yang sibuk dengan dunianya sendiri? buat mereka2 yang lupa 'effort' orang2 disekelilingnya? buat mereka2 yang terpaku diam diantara orang2 yang tergerak hatinya? ataukah hanya sebagai media mereka2 ber-otoriter ?


THINK SMART !


Aku bukan seorang yang mahir dalam merangkai kata-kata
Aku bukan seorang yang mahir menggoda malam hingga subuh menjelang
Aku bukan seorang seorang yang mahir menggertak siang dengan sejuknya senyuman indah
dan aku bukan seorang yang mahir untuk bujuk rayu mengagumkan untuk petang yang jingga

Aku hanya seorang yang mahir menapak jalan dengan keluh kesah
Aku hanya seorang yang mahir menjejak tanah dengan guratan kaki yang kasar
Aku hanya seorang yang mahir menulis langit-Nya dengan menengadahkan tangan pada-Nya
dan aku hanya seorang yang mahir berkeluh kesah diantara dentuman kecil yang memekakkan telinga


          Ada banyak hal saat ini mulai terkikis, dari suatu hal yang kecil dan kemudian merembet dan bahkan ber-metamorfosa menjadi sesuatu yang besar. Ada banyak hal yang seharusnya kita ketahui, mereka2 yang berkorban tak butuh apresiasi yang banyak, tak mencari ribuan ucapan terima kasih, bukan perhatian yang mereka cari, bukan media memperkuat image diri, cukup hargai mereka, mereka2 yang telah mengorbankan waktu, pikiran, tenaga, dan sebagainya. Karena salah satu bentuk penghargaan terhadap hidup kita adalah dengan menghargai orang lain. 


To be continued..


Tentang Sebuah Biografi. Ini aku, siapa kamu?








Berikut biografi penuh konspirasi ane yang dikutip dari tugas makalah ilmiah b. indonesia kelas XI dulu (cuma beda foto). Daripada hilang ditelan zaman, lebih baik dishare saja hahaha

-----------------------------------------------------------------------------------------------------



         



          Lahir pada tanggal 25 November 1995 di Kebumen, Jawa Tengah. Ary kecil menyelesaikan masa pendidikan di TK Pertiwi pada tahun 2002 sebelum memutuskan untuk melanjutkannya ke jenjang sekolah dasar di SD Negeri 1 Kutosari. Masa SD yang merupakan masa-masa tersulit dalam hidupnya tak menjadi penghalang untuk terus maju menggapai impiannya, Tahfiz Al-Quran dan menjadi pencipta lapangan kerja.

                 Anak dari pasangan Bapak Drs. Slamet Sahli dan Ibu Musrifatul Malichah ini merupakan anak kedua dari tiga bersaudara. Tak berbeda dengan kebanyakan anak laki-laki seusianya, Ia memiliki hobi bermain sepakbola. Bahkan Ia pernah mengalami suatu kecelakaan yang membuat tulang hasta dan pengumpil tangan kirinya patah karena efek lenting tak sempurna dan faksi = -freaksi (Hukum Ketiga Newton) saat menjalani hobinya itu. Namun demikian, hal tersebut tetap tidak mampu menyurutkan minatnya terhadap olahraga tersebut.
                 Sosok yang tinggal di Jalan Kamboja RT 5/1 Karangsari, Kebumen, 54351 ini memiliki motto hidup “Asal enak, porsi banyak”. Bapak dan Ibu merupakan tokoh idolanya. Sosok yang telah mengajarkannya pada kerasnya hidup, pentingnya pengorbanan, dan arti sebuah perjuangan. Sebagai pondasi hidupnya, Ia berpedoman pada  prinsip hidup “You can’t go back and make new start, BUT you can start now to make new end.”    

Twitter                 : @brains_ary
E-mail                   : aryhidayat4@gmail.com
Blog pribadi          : http://www.aryhidayat.com    


-------------------------------------------------------------------------------------------------------                 


SEKILAS INFO : [Unofficial Lounge] Anicom Kebumen



Bagi yang berada di kawasan kebumen dan sekitarnya, yang demen anime, dan segala thetek bengeknya monggo ikut berpartisipasi di komunitas anime ini..

Komunitas ini masih berkembang, baru dibuat 14 April 2013 Pk. 21:57:39 WIB dan dibuka untuk umum seminggu kemudian. Jadi gausah malu-malu buat ikutan.. One for ALL, ALL for One

 

here we go :





Update (17/12/2013):

skg ganti nama jadi



Jumlah member sementara ada 95 orang tertanggal 17 Des 2013